GARDUOTO – Masyarakat Madura dan sekitarnya bisa bernafas lega. Pasalnya Presiden Jokowi menyambangi Jembatan Suramadu untuk melakukan peninjauan sekaligus meresmikan pembebasan tarif tol Jembatan Suramadu.
Kunjungan dilakukan Presiden hari ini, Sabtu (27/10) ke Jawa Timur.
Jembatan yang diresmikan oleh Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono pada 2009 ini, dua tahun lalu, pemerintah memangkas tarif 50 persen.
Sedangkan untuk sepedamotor diberi kelonggaran tak dikenai ongkos masuk.
Sebelum dibebaskan biaya, mobil golongan I seperti mobil kecil dan bus harus membayar Rp15 ribu.
Kendaraan golongan II seperti truk dua gandar harus membayar Rp22.500, golongan III seperti truk tiga dikenakan biaya Rp30 ribu.[Go/Res]