GARDUOTO – Gelaran Jogjakarta Truck Festival (JTF) yang berlangsung selama 3 hari di Jogja Expo Center, Jumat-Minggu (7-9/09) berlangsung sukses.
Kerjasama antara panitia JTF dengan Mitsubishi Fuso ini juga selain meraup keberhasilan. Juga menggelar community gathering bersama Canter Mania Indonesia Community (CMIC), ditemani penampilan panggung Iwan Fals di atas Truk Panggung.
Acara yang diikuti lebih dari 200 peserta ini di hadiri langsung oleh Direktur Sales dan Marketing PT. Krama Yudha Tiga Berlian, Duljatmono serta Brand Ambassador Mitsubishi Fuso, Iwan Fals. Keterlibatan Mitsubishi Fuso dalam acara ini bertujuan untuk memperkuat eksistensi Mitsubishi Fuso di Indonesia serta mempererat hubungan dengan komunitas truk di Indonesia.
Uniknya adalah sebagian besar peserta yang mengikuti acara ini merupakan para pengguna kendaraan Mitsubishi Fuso, khususnya Colt Diesel. Hal ini membuktikan bahwa Colt Diesel merupakan truk yang dicintai masyarakat Indonesia.
Salah satu peserta yang menggunakan Colt Diesel sebagai truk jagoannya menganggap bahwa festival truk ini merupakan wadah kreasi para truk modifikator berkualitas di tanah air. Mereka mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk unjuk kelihaian dalam meluapkan ide dan konsep terbaik mereka yang diwujudkan pada truk Mitsubishi Fuso mereka.
Menurut Direktur Sales & Marketing PT. KTB, Duljatmono, KTB mengapresiasi kreatifitas konsumen dan kecintaan mereka terhadap produk Mitsubishi Fuso. KTB melihat karya yang dihasilkan sangat menarik perhatian masyarakat pecinta truk dari Tanah Air.
Dalam acara community gathering, Mitsubishi Fuso berhasil mengumpulkan komunitas setia mereka. Yaitu Canter Mania Indonesia Community (CMIC) yang datang dari berbagai kota di Indonesia.
Hadirnya komunitas CMIC yang berjumlah kurang lebih 12.000 anggota, membuktikan bahwa Mitsubishi Fuso memiliki komunitas truk terbesar di Indonesia.
Menyambut para pecinta truk Mitsubishi Fuso serta komunitas CMIC yang hadir, Iwan Fals menambah semarak acara dengan menyanyikan sekitar lima belas lagu yang ia bawakan di atas Truk Panggung Mitsubishi Fuso. Para penonton pun tidak segan ikut menyanyikan lagu-lagu yang akrab dengarkan dalam perjalanan bersama truk mereka.[Go/Res]