GARDUOTO – Kemarin, BMW Group Indonesia mengumumkan pergantian Presiden Direktur baru. Pucuk pimpinan tertinggi baru BMW Group Indonesia ini sudah resmi menjabat sejak 18 September 2024.
Adapun Presiden Direktur baru BMW Group Indonesia yang baru saja menjabat ialah Peter Medalla, yang punya nama sapaan karib Sunny.
“Setelah kami berpikir keras siapa yang layak untuk posisi ini (Presiden Direktur BMW Group Indonesia), akhirnya kami putuskan dialah orangnya (Peter Medalla).
“Pengalaman industri yang luas dan kemampuan kepemimpinan yang telah terbukti menjadikannya orang yang tepat untuk melanjutkan momentum dan membawa perusahaan ke kesuksesan yang lebih besar di Indonesia,” jelas Lars Nielsen, Managing Director BMW Group Asia, Rabu (18/9/2024).
Usut punya usut, ternyata Indonesia bukanlah negara yang baru buat Sunny. Pasalnya, pria berpaspor Filipina tersebut sudah pernah terlibat dalam kegiatan BMW Group Indonesia sejak 2011 silam.
Dalam rekam jejak keterlibatannya di kegiatan BMW Group Indonesia, Sunny selalu bekerjasama dengan Ramesh Divyanathan, yang tak lain adalah Presiden Direktur BMW Group Indonesia yang digantikannya.
Sebelum dipercaya untuk memegang tongkat estafet kepemimpinan BMW Group Indonesia, Sunny memegang jabatan sebagai Head of MINI Japan.
Dengan kehadiran Peter Medalla sebagai Presiden Direktur BMW Group Indonesia, maka Ramesh Divyanathan pun diberikan tugas baru di kantor regional BMW di Singapura.
Di sana, Ramesh mengemban jabatan sebagai Costumer Satisfaction and Aftersales Director. Dengan jabatannya itu, maka Ramesh akan tetap mengawasi soal penjualan BMW di Indonesia.
Sedikit kilas balik soal kepemimpinan Ramesh Divyanathan, sejak kembali menjabat sebagai Presiden Direktur BMW Group Indonesia pada 2018, ia telah memimpin operasi di Indonesia dengan dedikasi dan berbagai rekor penjualan melampaui 5.000 unit.
Di bawah kepemimpinannya pula, BMW juga menjadi pemimpin pasar kendaraan listrik premium di Indonesia dan memperkuat jaringan dealer-nya. (GO/Gie)