GARDUOTO – Sejak pertama kali diluncurkan pada 2017, Mazda CX-3 terus berkembang menjadi salah satu kontributor penting bagi penjualan Mazda di Indonesia.
Pada 2023 lalu, Mazda CX-3 bahkan sukses menjadi line-up dengan penjualan tertinggi di Indonesia, yang menyumbang hampir 35% dari keseluruhan penjualan.
Di Februari lalu, Mazda CX-3 hadir dengan penampilan terbaru serta sejumlah peningkatan pada bagian eksterior dan interiornya, dan ditawarkan dalam dua varian, yakni 1.5 Sport dan 2.0 Pro.
Pada varian 2.0 Pro, improvement pada sisi eksterior mencakup desain atap two-tone dengan warna hitam berkilau, signature wing dan grille hitam, serta cladding hitam berkilau. Velg didesain seolah palang yang dipilin, sehingga menambah kesan dinamis.
Di sisi interior, Mazda CX-3 dibalut dengan jok kulit pada varian 1.5 Sport, dan kombinasi kulit dan suede dengan aksen Arrow Pattern pada varian 2.0 Pro.
Panel dasbor dan door trim pada 1.5 Sport menggunakan suede, sementara pada 2.0 Pro menggunakan kulit dengan aksen dot pattern. Bingkai kisi-kisi AC memiliki sentuhan warna merah dan perak pada 1.5 Sport, serta warna tembaga dan hitam pada 2.0 Pro.
Baik CX-3 varian 1.5 Sport dan 2.0 Pro, keduanya sudah dilengkapi dengan fitur fungsional premium, seperti sunroof, auto dimming interior mirror, auto headlamp, dan auto wiper.
The New Mazda CX-3 varian 1.5 Sport hadir dengan tujuh pilihan warna, yakni Soul Red Crystal Metallic, Machine Grey Metallic, Polymetal Grey Metallic, Platinum Quartz Metallic, Snowflake White Pearl, dan Jet Black Mica, dan warna terbaru Aero Grey Metallic.
Sementara itu, varian 2.0 Pro memiliki empat pilihan warna, yaitu Soul Red Crystal Metallic, Polymetal Grey Metallic, Aero Grey Metallic, Platinum Quartz Metallic, dan Aero Grey Metallic.
Dalam ajang GIIAS 2024 yang akan berlangsung pada 18-28 Juli 2024, Mazda CX-3 akan diguyur dengan banyak penawaran menarik, mulai dari special sales deals, free Dash Cam Recorder dan merchandise eksklusif dari Mazda Curated, serta voucher belanja VIVERE, dan lainnya.
“Mari bergabung dengan kami di GIIAS 2024 untuk merasakan pengalaman berkendara unik ala Jinba Ittai bersama Mazda,” kata Pramita Sari, Marketing & Communications General Manager PT Eurokars Motor Indonesia (EMI).
Program layanan purna, 5 Years MyMazda Warranty, akan disertakan pada setiap pembelian unit Mazda dengan VIN tahun 2024, termasuk Mazda CX-3.
Program ini memberikan garansi selama lima tahun atau 150 ribu km, mana yang tercapai lebih dahulu, serta layanan 3 Years MyMazda Service yang mencakup jaminan servis selama tiga tahun atau 60 ribu km. (GO/Gie)