GARDUOTO – Persaingan pebalap di MotoGP di Sirkuit Losail Qatar berlangsung sengit. Pada Free Practice 3 muncul nama Johann Zarco dari tim Monster Yamaha Tech 3 Yamaha sebagai yang terdepan dengan catatan waktu 1’54.966 detik.
Zarco bisa motornya hingga 333.9 km/jam dan mengalahkan Jack Miller dari tim Alma Pramac Racing yang terpaut hanya 0.497 detik. Diposisi ketiga ada Danilo Petrucci rekan satu tim Miller yang mencetak waktu lebih lambat dari Zarco 0.702 detik.
Sedangkan juara dunia MotoGP 2017 lalu, Marc Marquez dari tim Honda Repsol hanya mampu duduk di posisi keempat. Marquez hanya membukukan waktu terbaik 1’55.750 detik atau terpaut 0.811 detik dari Zarco.
Andrea Iannone dari Tim Suzuki Ecstar justru bisa tampil baik masuk dalam urutan 5 besar dengan torehan waktu 0.864 detik dari Zarco.
Sedangkan Dani Pedrosa, Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo, Valentino Rossi dan Cal Crutchlow berada diposisi keenam sampai ke sepuluh.[Go/Res]
1 5 Johann ZARCO FRA Monster Yamaha Tech 3 Yamaha 333.3 1’54.966
2 43 Jack MILLER AUS Alma Pramac Racing Ducati 333.9 1’55.463 0.497
3 9 Danilo PETRUCCI ITA Alma Pramac Racing Ducati 342.3 1’55.668 0.702
4 93 Marc MARQUEZ SPA Repsol Honda Team Honda 337.8 1’55.750 0.784
5 29 Andrea IANNONE ITA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 333.6 1’55.777 0.811
6 26 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team Honda 338.7 1’55.830 0.864
7 4 Andrea DOVIZIOSO ITA Ducati Team Ducati 342.6 1’55.980 1.014
8 99 Jorge LORENZO SPA Ducati Team Ducati 341.1 1’56.009 1.043
9 46 Valentino ROSSI ITA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha 334.9 1’56.049 1.083
10 35 Cal CRUTCHLOW GBR LCR Honda CASTROL Honda 338.4 1’56.058 1.092