GARDUOTO – Pada pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 Kamis (15/2/2024) lalu, PT Chery Sales Indonesia (CSI) sempat mengatakan bahwa mereka akan segera meluncurkan Tiggo 5X. Kemarin, PT CSI akhirnya secara resmi merilis harga Tiggo 5X.
“Secara dimensi, Chery Tiggo 5x memiliki panjang 4,4 meter, sehingga sangat luas dan nyaman saat digunakan,” ungkap Zeng Shuo, Assistant President Director PT CSI saat peluncuran di booth Chery di IIMS, Selasa (20/2/2024).
Mengutip pernyataan Zeng Shuo, maka Chery Tiggo ini masuk ke dalam segmen Compact Crossover. Itu berarti, ia akan berhadapan dengan pemain asal Jepang seperti Honda HR-V dan Mitsubishi Xforce.
Agar bisa berbicara banyak di kelasnya, Chery Tiggo 5X untuk pasar Indonesia dibekali mesin berkapasitas 1.5 L naturally aspirated yang bertenaga 112 dk dan torsi 138 Nm.
Tidak hanya membekali mesin yang cukup potensial, Chery juga memodali Tiggo 5X dengan perangkat keselamatan berupa ADAS (Advanced Driver Assistance System), sebuah fitur gabungan yang membantu pengemudi dalam berkendara, hingga enam buah airbag.
Ada dua varian Chery Tiggo 5X yang ditawarkan untuk konsumen, yakni Classic yang dijual seharga Rp 269 juta, dan Champion senilai Rp 299 juta on the road DKI Jakarta.
Khusus untuk konsumen yang melakukan pembelian Chery Tiggo 5X, mereka akan langsung mendapatkan cashback senilai Rp 20 juta. Itu berlaku untuk pembelian varian Classic maupun Champion.
Tak hanya mendapatkan cashback, konsumen yang melakukan pembelian Tiggo 5X di IIMS 2024 juga dijamin akan mendapatkan unitnya lebih awal, serta hadiah premium dan eksklusif dari Chery. (GO/Gie)