GARDUOTO – Dalam kalender China, 2024 ini adalah tahun naga. Dalam rangka memasuki tahun Naga Kayu, Vespa menghadirkan model eksklusif 946 Dragon.
Tidak hanya sekadar menghadirkan produk, Vespa dalam momen istimewa ini, Vespa juga menyediakan jaket style Varsity yang eksklusif.
Jaket Varsity Dragon menggunakan bahan wol dan kulit nappa, dengan motif naga hijau emerald. Kemudian, terdapat motif hingga bordiran di saku kiri dan bagian belakang, serta menampilkan monogram V serta corak pepatah Tiongkok kuno untuk tampak depannya.
Vespa 946 Dragon diluncurkan untuk merayakan Tahun Baru Imlek di HongKong pada 24 Januari mendatang. Vespa ini hadir dengan warna emas dan motif naga berwarna hijau emerald mengelilingi bodinya.
Lambang naga dipilih karena dianggap sebagai makhluk mitologis yang memiliki kekuatan tak tertandingi dan juga dianggap sebagai pertanda kemakmuran.
Seperti halnya Vespa edisi eksklusif lainnya, Vespa sama sekali tidak mengubah spesifikasi 946 Dragon. Skuter ini tetap mengandalkan mesin 150 cc 3V, Injeksi Elektronik, serta CVT untuk urusan saluran tenaga ke roda.
Di bagian kaki-kakinya menggunakan pelek aluminium alloy 12 inci. Vespa 946 dibekali rem cakram 220 mm depan dan belakang. Pengereman sudah didukung sistem anti lock braking system (ABS) dual channel di depan dan belakang.
Satu hal lagi yang menjadikan Vespa 946 Dragon jadi kian eksklusif adalah ia hanya diproduksi sebanyak 1.888 unit saja. Namun sampai saat ini, belum ada kabar apakah Vespa 946 Dragon akan masuk ke Indonesia atau tidak. (GO/Gie)