GARDUOTO – Belum lama ini, Chery baru saja memulai roll off perdana Omoda 5 EV di pabrik mereka di Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat. Dalam momen tersebut, Chery juga mengumumkan nama baru mobil ini menjadi Omoda E5.
Menilik statusnya yang dirakit di dalam negeri, tentu Chery Omoda E5 punya kandungan lokal atau Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) yang tidak sedikit.
“Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar 40% pada tahun 2023 telah dipenuhi oleh Chery, sesuai dengan komitmen mereka terhadap pembangunan industri dalam negeri,” kata Rifkie Setiawan, Head of Public Relations PT Chery Sales Indonesia (CSI).
“Hal ini diresmikan melalui Letter of Intent dengan Ditjen ILMET Kemenperin, yang menandai langkah besar dalam mendukung industri otomotif nasional,” tambah Rifkie.
Terkait perakitan Omoda E5 di Indonesia, Chery juga turut berinvestasi sekitar Rp250 milyar di Indonesia melalui PT Handal Indonesia Motor. Mobil listrik berjenis Crossover ini dijadwalkan akan dirilis secara resmi di kuartal pertama 2024.
Sedikit kilas balik mengenai Chery Omoda E5, mobil ini pertama kali diperkenalkan pada GIIAS 2023 Agustus lalu. Walau baru diperkenalkan, namun saat itu Chery sudah menerima pemesanan Omoda E5.
Menurut klaimnya, sejak awal dibukanya keran pemesanan Omoda E5 sampai hari ini, mobil ini sudah mengantongi 400 pemesanan. Terkini, Omoda E5 baru dipesan sebanyak 12 unit oleh Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto. (GO/Gie)