GARDUOTO – Kemarin, Inchcape Indonesia dan Mercedes-Benz mengadakan acara peluncuran bertema “The 7 Stars”, di mana untuk pertama kalinya, Mercedes-Benz meluncurkan tujuh mobil baru sekaligus. Selain itu, acara ini juga merupakan acara resmi pertama Mercedes-Benz setelah bergabung bersama Inchcape Indonesia.
“Acara peluncuran The 7 Stars hari ini menjadi pertama kalinya Mercedes-Benz meluncurkan tujuh model kendaraan baru secara bersamaan dan menjadi peluncuran terbesar dari Mercedes-Benz di tahun 2023.””Dimana kami memperkenalkan berbagai kendaraan terbaru, termasuk sedan, SUV dan kendaraan performance luxury,” kata Roelof Lamberts, CEO, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI), Selasa (14/11/2023).
Dari tujuh mobil baru yang diluncurkan kemarin, ada dua model SUV yakni New GLE 450 AMG Line dan New GLB 200 Progressive Line, dua SUV Coupe yaitu New GLE 450 AMG Line Coupe dan All New GLC 300 Coupe, dua model AMG seperti Mercedes-AMG GLE 53 dan Mercedes-AMG CLA 45, serta satu sedan coupe, New CLA 200 AMG Line.
Untuk harganya, yang paling murah adalah New CLA 200 AMG Line yang dibanderol Rp 990 juta. Lalu disusul New GLB 200 Progressive Line seharga Rp 1.12 miliar, All New GLC 300 Coupe seharga Rp 1.7 miliar, dan Mercedes-AMG CLA 45 Rp 1.865 miliar.
Selanjutnya ada New GLE 450 AMG Line seharga Rp 1.885 miliar, New GLE 450 AMG Line Coupe Rp 2.475 miliar, hingga termahal adalah New Mercedes-AMG GLE 53 senilai Rp 2.835 miliar. Semua harga tersebut masih dalam format off the road.
“Di tahun 2023, kami telah meluncurkan 11 model kendaraan baru yang mencakup kendaraan all-electric seperti EQA, EQB, EQS Edition 1 dan EQS SUV. Kendaraan performance luxury dari lini Mercedes-AMG, di antaranya G 63 Edition 53, SL 43, A 35 dan A45. Sedan terbaru A 200, dan SUV yang dirakit secara lokal dan CBU, GLC 300.”
“Dari awal tahun hingga saat ini, kami sudah berhasil menjual 2,697 kendaraan, yang merupakan peningkatan sebesar 10% dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2022,” lanjut Roelof.
Roelof menambahkan, dari sisi aftersales, Mercedes-Benz telah berhasil memperluas jangkauan layanan-layanan seperti Mobile Service Clinic and Sales Event serta Express Service, yang berkontribusi terhadap skor kepuasan pelanggan atau Customer Satisfaction Index, di mana Mercedes-Benz berhasil mendapat nilai 4,97/5.0 dari Januari sampai Oktober 2023. (GO/Gie)