GARDUOTO – Goodyear menampilkan empat seri produk ban premium yang ideal untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia dan Asia Pasifik. Keempat seri produk ban premium tersebut diumumkan pada ulang tahun Goodyear ke 125, di Kuala Lumpur dan sirkuit Sepang beberapa waktu lalu.
Empat produk baru Goodyear tersebut adalah Eagle F1 Asymmetric 6 untuk mobil Luxury Sports, Wrangler DuraTrac RT untuk Premium 4×4 Off-Road, ElectricDrive untuk kendaraan listrik, dan Assurance MaxGuard untuk kendaraan Mid Passenger.
“Semangat berinovasi Goodyear dan dorongan mencari kesempurnaan itu telah menempatkan Goodyear menjadi sentra revolusi mobilitas dan kita bekerjasama dengan erat bersama para pelanggan dan para penemu untuk mentransformasi industri transportasi dunia,” kata Nathaniel Madarang, Presiden Goodyear Asia Pasifik, dalam keterangan resminya.
Goodyear membawa pengereman dan handling pada jalanan basah ke level yang sempurna pada Eagle F1 Asymmetric 6. Ini semua berkat pengembangan inovasi kompon ban dengan resin dan teknologi kontak mikro untuk semua jenis mobil Luxury Sports.
Sementara Teknologi Tri-Shield pada Goodyear Wrangler Duratrac RT meningkatkan daya tahan ban dan struktur dinding samping ban hingga tiga lapis yang lebih tebal.
Teknologi ini dihadirkan untuk mengakomodir keinginan penikmat mobil Premium 4×4 dan masyarakat yang menuntut kemampuan mobil untuk melibas kondisi jalanan off-road dan medan berat di Indonesia.
Lanjut, Goodyear juga menghadirkan ban ElectricDrive dengan desain pola tapak papan sirkuit yang telah dipatenkan dan kompon telapak berteknologi tinggi untuk memberikan daya cengkram yang maksimal dalam segala kondisi jalanan di Indonesia.
Untuk pilihan ban SUV, Goodyear hadirkan Assurance MaxGuard yang menawarkan perlindungan 2-in-1 dengan tapak silika canggih dengan komposisi silika 80% lebih banyak yang disertai resin penguat untuk meningkatkan performa pada jalan basah bagi kendaraan Mid Passenger SUV. (GO/Gie)