GARDUOTO – Pada semester 2023, Chery Omoda 5 sudah berhasil meraih angka ekspor sebanyak total 70.821 unit, dan meraih penjualan sebesar 14.047 unit. Pencapaian ini membuat Chery optimis untuk mencapai target penjualan ekspor 200 ribu unit pada akhir tahun nanti.
“Pencapaian ini adalah bukti bahwa OMODA 5 telah mendapatkan pengakuan dan popularitas di kalangan konsumen di seluruh dunia karena desain eksteriornya yang futuristik dan fashionable, fitur produk yang berteknologi maju, dan standar keselamatan bintang lima yang lengkap,” kata Shawn Xu, President PT Chery Sales Indonesia (CSI), dalam keterangan resminya.
Hingga saat ini, Omoda 5 telah memasuki pasar di 10 negara. Pada akhir Juni dan awal Juli, Medium Crossover ini melakukan serangkaian aktivasi merek dan produk di Eropa, Asia Tenggara, dan Australia.
Di Spanyol, batch pertama Omoda 5 sudah resmi tiba, menandai langkah pertamanya untuk memasuki pasar Uni Eropa. Di Australia, Omoda 5 mensponsori ajang olahraga besar, Gold Coast Marathon. Sedangkan di Indonesia, mobil ini akan memperkenalkan tipe barunya dalam waktu dekat.
Sejak diluncurkan di Indonesia, Omoda 5 langsung menjadi tulang punggung penjualan PT CSI. Omoda 5 di Indonesia hadir dalam dua varian, yakni Z yang dijual seharga Rp 334.8 juta, dan RZ di harga Rp 404.8 juta. Itu adalah harga on the road untuk wilayah DKI Jakarta.
Untuk semakin mendorong perkembangan Omoda 5 di jalur globalisasi, maka Chery berencana untuk memperkenalkan model Omoda 5 EV yang dijadwalkan untuk dirilis secara global pada kuartal keempat tahun ini. (GO/Gie)