GARDUOTO – Broom.id, startup digital otomotif ekosistem showroom mobil bekas di Indonesia hari ini meluncurkan bursa mobil BroomHive pertamanya di Indonesia, yang
berdiri di area seluas 9.280 m² di area Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat.
Kehadiran BroomHive akan memudahkan konsumen untuk mengakses berbagai pilihan mobil bekas yang dipasarkan oleh lebih dari 5000 mitra showroom Broom yang tersebar di
Jabodetabek, maupun beberapa kota di pulau Jawa seperti Jogja, dan Surabaya.
BroomHive merupakan bursa mobil bekas terintegrasi yang menjembatani ribuan showroom di Indonesia dalam satu platform. Dirancang khusus dengan mengimplementasikan teknologi yang mensinergikan ekosistem showroom otomotif di Indonesia, Broom melalui Bursa Mobil BroomHive menawarkan mobil bekas berbagai kondisi untuk memenuhi kebutuhan konsumen.
Melalui BroomHive, konsumen dapat dengan mudah mengakses mobil bekas dari seluruh mitra showroom Broom secara online maupun datang secara langsung ke bursa mobil
BroomHive. Bahkan, BroomHive juga siap memberikan layanan titip jual, yang berarti, baik konsumen perorangan maupun dealer mobil bekas, bisa menjual mobilnya lewat di sini.
“BroomHive satu-satunya bursa mobil bekas terintegrasi yang menyediakan mobil bekas dalam berbagai merk, tahun, kondisi, maupun harga dari beribu mitra showroom Broom
di Indonesia,” ujar Claussen Sindhuwinata, COO Broom, Kamis (25/5/2023).
Ketika mengakses mobil melalui BroomHive, konsumen akan mendapatkan informasi dari ribuan mobil bekas secara transparan, termasuk informasi harga yang sesuai dengan
kondisi mobil tersebut.
Hal ini akan sangat membantu konsumen, karena melalui BroomHive, konsumen dapat dengan mudah mencari secara spesifik merek, tipe, tahun pembuatan, ataupun kondisi mobil yang diinginkan sesuai dengan preferensi dan kebutuhan. BroomHive juga menyediakan dua opsi pembayaran yang dapat dipilih oleh konsumen, baik secara tunai maupun menggunakan skema leasing.
“Sejak diperkenalkan, BroomHive berhasil menjual berbagai jenis mobil dengan rata-rata waktu 18 hari dan kepada konsumen yang bervariatif, bahkan dari luar Jabodetabek.
Hal ini bisa menjadi salah satu bukti bahwa hadirnya BroomHive telah memberikan peluang bagi para mitra showroom memperluas market dan mempercepat perputaran transaksi
jual-beli mobil bekas,” kata Yanuar Prima Sutrisno, Head of Growth Broom. (GO/Gie)