GARDUOTO – Di GIIAS 2022, Daihatsu memajang Rocky hybrid. Keberadaan mobil tersebut langsung menimbulkan spekulasi bahwa Daihatsu akan meluncurkan mobil tersebut. Pada kenyataannya, Daihatsu memang meluncurkan Rocky baru, namun bukan yang hybrid.
Rocky baru yang diluncurkan Daihatsu di GIIAS 2022, merupakan versi penyegaran dari Rocky 1.2 X, yang merupakan varian tertinggi dari pilihan Crossover Daihatsu yang bermesin 1.2 L.
Di eksterior, khususnya varian ADS, mendapatkan lebih banyak aksen hitam yang meliputi area grill bagian depan, bodi spion samping, serta peleknya yang berukuran 16 inci dan juga Gun Metal Skid Plate.
Tak hanya itu, Daihatsu Rocky 1.2 X juga mendapatjan dua pilihan warna baru, yakni Shining Pearl White dan Red Compagno, yang sama seperti yang sudah ada di Rocky 1.0.
Saat ini, Daihatsu Rocky mempunyai rentang harga Rp 205.2 juta– Rp 273.6 juta. Berbarengan dengan peluncuran Rocky refreshment kemarin, Daihatsu juga menghadirkan layanan aftersales baru untuk produknya ini.
“Mulai hari ini Jumat (12/8/2022), untuk pembelian Rocky, kita tambahkan lagi adalah free part dan juga oli, itu selama dua tahun atau 30 ribu km tergantung mana yang tercapai lebih dulu,” bilang Hendrayadi Lastiyoso, Marketing and Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), saat konferensi pers di booth Daihatsu di GIIAS 2022, Jumat (12/8/2022).
Sekilas tentang Rocky, mobil ini merupakan model pertama Daihatsu yang mengusung platform berbasis DNGA (Daihatsu New Global Architecture), serta dibekali dengan teknologi keselamatan Advance Safety Assist (ASA) dan mesin turbo.
Baik untuk Rocky 1.2 maupun 1.0 turbo, sama-sama dibekali transmisi otomatis D-CVT yang memiliki kinerja yang halus, senyap, dan efisiensi bahan bakar yang lebih baik. (GO/Gie)