GARDUOTO – Setelah diperkenalkan beberapa waktu lalu, All New Honda CB150 Verza menyapa konsumen yang ada di Tangerang. Verza tersedia dengan 2 tipe, yakni Cast Wheel dan Spoke Wheel. Tipe Cast Wheel hadir dengan pilihan warna Masculine Black, Bold Red, dan Macho Silver.
Mengusung brand CB yang dikenal sebagai naked sport generasi kedua resmi diperkenalkan PT. Wahana Makmur Sejati (WMS). Periode Januari Desember 2017, Wahana mancatatkan penjualan tipe CB150R sebanyak 6.500 unit dan Honda Verza 1.700 unit.
Kehadiran All New Honda CB150 Verza dipastikan dapat diterima dengan baik kembali oleh konsumen Jakarta Tangerang pada tahun ini.
Wahana yakin penjualan motor di Jakarta Tangerang 2018 meningkat melihat data yang dilansir Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), mencatat penjualan nasional sepeda motor sebanyak 482.537 unit pada Januari 2018.
“Dengan produk berkualitas, kami yakin konsumen Honda Jakarta Tangerang akan menyerap produk dengan baik. Dengan kehadiran All New Honda CB150 Verza pilihan produk Honda lengkap tersedia di semua kelas AT, Cub, Sport, Premium, hingga BigBike,” tegas Head of Marketing Wahana, Ario.
Verza tersedia dengan 2 tipe, yakni Cast Wheel dan Spoke Wheel. Tipe Cast Wheel hadir dengan pilihan warna Masculine Black, Bold Red, dan Macho Silver.
Sementara itu, untuk tipe Spoke Wheel hadir dengan warna Masculine Black. Model ini dipasarkan dengan harga OTR Rp19.950.000 untuk tipe Cast Wheel dan harga OTR Rp19.300.000 untuk Spoke Wheel.[Go/Rev]