GARDUOTO – Salah satu produk unggulan dari DFSK Glory 560 Tumpuan Penjualan PT Sokonindo Automobile yaitu DFSK Glory 560 sudah laku terjual 2.000 unit.
Hal ini ditegaskan Sales and Marketing Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile, Alex Pan saat Test Drive DFSK Glory 560 di Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (20/08).
Dengan penjualan yang menembus sampai 2.000 unit ini maka Glory 560 menjadi salah satu tumpuan produsen mobil China ini.
“Dengan semakin baiknya penjualan Glory 560 maka harapan kami terus semakin diterima konsumen di Indonesia,” Papar Alex.
Mobil produksi pabrik Cikande Banten ini bisa merebut hati konsumen karena memang memiliki banyak keunggulan. Seperti eksterior menarik, pengalaman berkendara yang nyaman, power yang kuat, serta garansi 7 tahun atau 150.000 kilometer tentunya.
DFSK Glory 560 datang dengan dimensi 4.515 mm x 1.815 mm x 1.735 mm, cukup untuk memberikan kesan tangguh. Dimensinya yang kompak juga memberi kesan mewah namun tetap bisa diandalkan untuk ketika melesat di jalan-jalan perkotaan.
Kesan luks dan modern juga terlihat pada sisi interior DFSK Glory 560 yang menggunakan material soft touch. Balutan kulit berkualitas dipadukan jahitan benang merah di jok untuk menambah kesan eksklusif.
DFSK Glory 560 memiliki mesin 1.500 cc berteknologi turbocharger bertenaga 150 PS di putaran 5.600 rpm dan torsi 230 Nm di rentang putaran 1.800 – 4.000 rpm. Tenaga ini disalurkan melalui transmisi Continuously Variable Transmission (CVT) ke roda depan secara mantap lagi halus.[Go/Res]