GARDUOTO – Banyak pemilik kendaraan sepedamotor kecewa begitu menjual kendaraannya ke dealer motor bekas. Kekecewaan ini diakibatkan harga jualnya dibawah pasaran.
Sebenarnya ada beberapa hal yang perlu dilakukan apabila anda ingin menjual motor Anda dan tidak mengalami kerugian terlalu banyak.
Menurut Susi Irawaty, Head of Operation OTOMOTO kalau memang kendaraan Anda Salah satunya dengan cara melakukan perawatan rutin.
“Jaga kondisi motor tetap baik. Biasakan untuk melakukan langkah-langkah perawatan berkala seperti service rutin,” tegas Susi Irawaty, di Jakarta, Selasa (12/03).
Lanjutnya, jika Anda merawat kendaraan dengan melakukan service rutin. Maka saat diinspeksi pasti mendapatkan grade atau penilaian bagus. Di OTOMOTO sendiri, bisa disebutkan bakal mendapatkan Grade B atau B plus.
“Nah kalau di OTOMOTO pihak penjual juga sudah bisa langsung mendapatkan perkiraan harga jualnya kembali,” ujar Susi Irawaty.
Selain perawatan, ia menjelaskan faktor lain yang membuat harga motor bekas jadi turun. Walaupun turun harganya tidak terlalu banyak.
“Yaitu soal model. Model itu ada tipe baru atau lama. Kalau ada yang baru, otomatis tipe lama akan turun harganya,” tambahnya.[Go/Res]