GARDUOTO – PT Astra Honda Motor (AHM) menjelaskan bahwa motor konsep Honda Project G, yang mejeng di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat. Merupakan model baru dan bukan meneruskan generasi yang sudah ada.
Hal tersebut diungkapkan oleh Thomas Wijaya Marketing Director AHM, disela-sela acara CBR250RR Virtual Modif Challenge (1/11), yang secara yakin menyebutkan bahwa Honda Project G ini merupakan generasi baru.
“Jadi ini bukan Vario baru, Scoopy baru atau BeAT baru. Project G ini nantinya akan menjadi generasi baru motor matik Honda di Indonesia,” ungkap Thomas.
Banyak spekulasi yang menyebutkan bahwa motor matik konsep ini, akan meneruskan Scoopy yang menggunakan mesin 150cc.
Apalagi bentuknya mengingatkan pada Honda Scoopy, tapi dibuat versi ‘masa depan’ dengan revisi lampu berbentuk oval dan sein baru.
Bagian belakang pun sama dengan ‘bokongnya’ Scoopy, tapi lampu belakangnya lebih seksi dengan mika warna smoke keunguan.
“Project G ini memang motor konsep yang bisa dikatakan mentah, motor ini memang kami munculkan khusus di IMOS untuk mengetahui tanggapan dari pengunjung,” terang Thomas.[Go/Hml]