GARDUOTO – Bencana alam gempa bumi yang menimpa wilayah Donggala dan Palu, Sulawesi Tengah. Ini mengakibatkan duka yang mendalam bagi masyarakat sekitarnya, dan seluruh rakyat Indonesia. Termasuk para penggemar dan pengguna motor besar yang tergabung didalam Motor Besar Club (MBC) Indonesia.
Kepedulian yang sangat tinggi pun ditunjukannya, seluruh anggotanya bergerak untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terkena musibah alam ini.
MBC Indonesia bersama MBC Wilayah malakukan aksi sosial. Aksi ‘Peduli Bencana Gempa dan Tsunami Palu-Sigi-Donggala’ pekan lalu (12-16/10) yang langsung dipimpin oleh Irianto Ibrahim akrab disapa Bro Rian, Sekjen MBC Indonesia.
Dari informasi yang diterima melalui MBC Palu dan MBC Makassar, masih banyak daerah-daerah terpencil yang minim menerima bantuan. Karena faktor alam dan beratnya medan yang harus dilalui.
Melihat kondisi ini, MBC Indonesia berinsiatif mengirimkan langsung bantuan melalui darat dari Makassar menggunakan armada truk. Donasi baksos yang murni dari warga MBC Indonesia ini dalam bentuk sembako seberat 3 ton. Diberangkatkan hari Jumat (12/10) sekitar pukul 09.00 WITA menuju Palu dan Donggala.
Selain itu, donasi juga ada 16 tenda pleton untuk para pengungsi serta sejumlah uang tunai. Dibantu pengawalan selama perjalanan oleh petugas dari Kapolda Sulteng. Setibanya di lokasi donasi kami serahkan ke Posko Peduli Palu dan Donggala yang disaksikan oleh Lurah, masyarakat desa beserta Danramil dan Babinsa wilayah setempat.
“Disini kami juga dibantu perwakilan HDCI Makassar, Sahabat MBCI & Friend serta masyarakat sekitar,” ujar Bro Rian.
Bro Rian menambahkan, selain Palu dan Donggala, sasaran baksos MBC Indonesia ini juga menyasar desa terpelosok. Seperti Desa Sigi, Jono, Oge, Pon Bebe, Kabobona, Lolu dan Desa Balaroa. Selama di Palu, turut terjun membantu perwakilan dari MBC Palu, MBC DKI Jaksel, MBC Makassar, MBC Jatim, Pengurus Pusat MBC Indonesia dan perwakilan dari HDCI.
“Guna mendistribusikan amanah dari MBC Wilayah, walaupun hujan besar dan gelap lalu ikut merasakan apa yang dirasakan para pengungsi dengan makan seadanya, semua dijalani dengan ihklas,” tambahnya.
Karena kita juga antar donasi ke daerah pegunungan yang sulit dijangkau, kami naik motor dan mobil kecil untuk sampai ke lokasi. Alhamdulillah, dilancarkan dan di mudahkan segala kegiatan MBCI yang mulia ini.[Go/Res]