GARDUOTO – TEVCI Korwil Jatim sebagai bagian dari komunitas otomotif. Ikut berpartisipasi dalam kegiatan Fun Konvoi event otomotif GIIAS Surabaya Auto Show di Grand City Mall kota Pahlawan Surabaya.
Kegiatan tersebut dilaksanakan hari Minggu tanggal 16 September 2018 sebagai salah satu kegiatan dari GIIAS Surabaya Auto Show dengan ketentuan maksimal hanya 5 (lima) kendaraan dari setiap komunitas mobil termasuk dari TEVCI Korwil Jatim.
Tujuan diadakannya lomba toring tersebut adalah melatih tertib berlalu lintas. Melatih kekompakan dan kebersamaan Tim dalam memenuhi target lokasi dan target waktu yang telah ditentukan oleh Panitia.
Serta membuktikan kemampuan mesin untuk kemampuan Skill/ketangkasan mengemudi dengan “Drift”. “Toyota Etios Valco ternyata sangat nyaman dan aman untuk skill “Drift Car” dengan meliuk liuk lincah seperti penari balet ujar Andi Gesang
Besar harapan diadakannya acara ini agar lebih mempererat lagi semua penggiat Club Mobil di Surabaya. Dengan ikut serta aktif dalam kegiatan ini TEVCI Korwil Jatim Khususnya lebih exist lagi di dunia otomotif.
“Sekaligus untuk promosi kestiap pengguna Etios Valco bahwa kita ada dan aktif diberbagai kegiatan yang positif,” tutup Dian Gesang.[Go/Res]