GARDUOTO – Perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 tinggal menghitung hari. Toyota salah satu pabrikan terbesar sudah menyiapkan beberapa kejutan di ajang ini.
Toyota menyiapkan special exhibition yang akan menampilkan teknologi elektrifikasi Toyota secara lengkap baik berupa kendaraan Hybrid Electric Vehicle (HEV). Berupa Toyota C-HR, Prius Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) dan tentu juga yang terbaru yaitu Toyota Mirai dengan teknologi Fuell Cell Electric Vehicle (FCEV) atau berbahan bakar hidrogen.
Tak hanya berupa display kendaraan, Toyota juga melengkapi teknologi ramah lingkungan tersebut dengan berbagai alat pendukung informasi.
Selain itu para pengunjung dapat mengenal lebih dalam mengenai teknologi Toyota melalui special tools yang telah disiapkan di GIIAS 2018. Seperti Hybrid X-Ray; teknologi safety Toyota melalui Toyota Safety Simulator. Serta teknologi Plug In Hybrid Electric Vehicle. Hybrid Electric Vehicle, Battery Electric Vehicle dan Fuell Cell Electric Vehicle melalui Interactive Touch Wall.
“Partisipasi Toyota di GIIAS kali ini salah satunya bertujuan untuk memberikan informasi dan mengedukasi. Agar masyarakat mengetahui lebih dalam mengenai teknologi Toyota. Terutama selalu mengedepankan konsep pengembangan kendaraan yang tidak hanya sebatas sarana transportasi,” papar Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM).Fransiscus Soerjopranoto di Jakarta, Selasa (24/07).
Lanjutnya, sejalan dengan kepedulian Pemerintah terhadap lingkungan. Termasuk didalamnya teknologi ramah lingkungan. Toyota secara proaktif memperkenalkan teknologi yang menghasilkan emisi rendah sehingga lingkungan menjadi lebih baik.[Go/Res]