JAKARTA (GO) – Darah memodifikasi sepedamotor sudah ada dalam diri Risman atau yang lebih akrab disapa Bhotax. Selain itu dirinya juga sering mengikuti beberapa balapan dan kerap naik podium di kelas 150cc.
“Aku dulu awalnya hobi modif, tapi sekarang aku imbangi pula dengan hoby balap,”ungkap Bhotax yang sehari-Harinya membuka usaha warung makan siap saja di bilangan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (20/11).
Untuk itu Bhotax tetap saja mendandani kuda besinya yang sudah biasa dipacunya di arena sirciut Sentul, dengan memainkan style modifikasi lebih ke fashion daily. Banyak yang tidak mengira, kalau Satria FU geberan Bhotax ini sebenarnya motor balap.
Pasalnya Bhotax ogah tampil kumuh dengan geberanya ini. Tidak semua motor yang biasa dipakai balapan itu harus tampil amburadul alias gak karuan.
“Lihat saja di dunia maya bagaimana tampilan motor para pembalap drag dari Thailand. Rata-rata motor balapnya tetap saja kelihatan cakep. Karena mereka juga tetap meretrorasi motornya meski hanya memainkan painting saja,” terangnya.
Demi memuaskan hasrat modifnya, sengaja Bhotax menyerahkan motornya pada bengkel Rully Motor Sport (RMS) buat mengoprek mesinya. Sedang modifikasi body dan juga paintingnya Bhotax menunjuk bengkel modif berplakat NGRT, yang ada di Jl. Guru Mugni, No 2, Jakarta Selatan.
Style fashion yang dimainkan pada body motor Bhotax lebih memiliki aura warna motor balap. Dengan menggunakan cat spies hecker, cover body bagian depan lebih dimainkan dengan warna biru, ditambah dengan tempelan cutting sticker dengan brand merk part racing yang sering mensponsori dirinya saat turun balap funrace.
Pancingan warna orange justru disemprotkan pada bagian cover angine, juga spakbor belakang yang sengaja dibuat nungging.
Justru yang lebih banyak dilakukan perombakan pada sektor kaki-kaki, dengan ditancapkan lengan ayun Delkevic sekaligus untuk suspensinya memakai YSS Tabung. Sedang buat penahan lajunya, dicangkokkan disc KTC dijepit kaliper Brembo 4 piston.
Pelek bawaan motor masih sayang dignti, hanya saja lebih dimengkilatkan dipoles cat warna silver metalik. Baru setelah itu dililit pelindas aspal FDR MP 76 untuk depan dan belakangnya. Biar tarikan gas spontannya yang memakai YZ tidak putus, maka gas buangnya memakai merk NRA Project bikinan temannya sendiri.[GO/Oji]
Spesifikasi :
Velg : Standart Painting
BAN DPN/BLK : FDR MP 76
Swingarm: DELKEVIC.
Suspensi : YSS Tabung
Sok depan : Standart Custom
Master rem depan : Brembo RCS 19
Kaliper depan : Brembo 4 Piston
Disc depan : KTC
Kaliper belakang : Nissin
Disc belakang : RCB
Knalpot : NRA
Bengkel Modif : NGRT Jl. Guru Mugni. No 2. Jakarta Selatan. Kontak :085780236838