GARDUOTO – Polytron kembali hadir di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024. Di momen ini, Polytron meluncurkan produk terbarunya, yakni Fox 500, yang untuk pertama kalinya akan dapat langsung dicoba oleh pengunjung selama acara berlangsung.
“Kami sangat bersemangat menghadirkan Polytron Fox 500 di IMOS tahun ini. Ini adalah kesempatan pertama bagi pengunjung dapat langsung merasakan pengalaman berkendara bersama motor listrik terbaru kami,” ungkap Tekno Wibowo, Commercial Director Polytron.
Fox 500 merupakan flagship EV dari Polytron, dibekali tenaga motor Mid-Drive 5.000 Watt dengan peak power 14.000 Watt, mampu menghasilkan torsi dan tenaga yang lebih besar hingga bisa mencapai kecepatan maksimal 130 km/jam.
Dengan baterai berkapasitas 3,89 kWh (72V 54Ah), Fox-500 mampu menempuh jarak hingga 130 km dengan kecepatan rata-rata 40 km/jam. Motor ini juga dilengkapi dengan fitur Cruise Control dan tiga Level Regenerative Braking System.
Polytron Fox 500 dibanderol seharga Rp 43 juta on the road Jakarta. Khusus selama IMOS 2024, ada program potongan harga senilai Rp 4,9 juta untuk setiap pembelian Polytron Fox 500.
Tak hanya memamerkan Fox 500, Polytron tentunya juga memamerkan produk andalan mereka yang lain, yakni Fox R, Fox S, dan Fox R Limited Edition X Darbotz.
Buat pembelian Fox S dan Fox R di IMOS 2024, juga diberikan penawaran berupa gratis sewa baterai selama satu tahun dengan total penghematan sebesar Rp 1,5 juta untuk Fox S, dan Rp 2,4 juta untuk Fox R. (GO/Gie)