GARDUOTO – Kemarin, kami mendapatkan kesempatan eksklusif untuk melihat langsung proses perakitan GWM Haval Jolion di Inchcape Manufacturing Facility di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat.
Dari kunjungan tersebut, kami melihat langsung proses perakitan Haval Jolion yang ternyata berstatus IKD (Incomplete Knocked Down). Yang artinya, part dari mobil ini masih didatangkan secara utuh dari negara asalnya, China, dan kemudian dirakit hingga utuh di Indonesia.
Selain itu, proses perakitan Haval Jolion kebanyakan masih dilakukan secara manual alias mengandalkan tenaga manusia. Lalu, proses pengerjaan di setiap line produksi memakan waktu selama 24 menit.
Di samping memperlihatkan proses perakitan Haval Jolion, di sela-sela kunjungan pabrik kemarin, pihak GWM Indonesia juga mengumumkan bahwa mereka akan segera merilis harga dari Medium Crossover tersebut.
“Dalam beberapa hari ke depan, kami akan mengumumkan harga dari Haval Jolion,” terang Lisa C. Wijaya, Sales & Network Director GWM Indonesia, saat factory tour di Wanaherang, Rabu (9/10/2024).
Sayangnya, Lisa sama sekali tidak memberikan bocoran atau patokan harga dari Haval Jolion. Ia hanya menekankan bahwa pengumuman harga produk terbaru GWM Indonesia itu akan dilakukan sebentar lagi.
Dengan akan diumumkannya harga resmi Haval Jolion, artinya GWM Indonesia melakukan revisi harga terhadap mobil ini. Karena sebelumnya, produk GWM pertama yang dirakit di Indonesia ini sempat diumumkan dijual dengan harga Rp 448.888 juta.
Bisa jadi pula, pengumuman harga resmi Jolion nanti juga dibarengi dengan pemaparan informasi soal spesifikasinya. Sebab sampai sekarang, GWM Indonesia masih belum membeberkan spesifikasi lengkap dari Haval Jolion. (GO/Gie)