GARDUOTO – Pagelaran Expo Indonesia Modification Expo (IMX) 2024 di ICE BSD hanya tinggal 10 hari lagi. Tahun ini, IMX siap menghadirkan deretan bintang dunia dan program seru yang telah dinantikan oleh penggemar otomotif di Indonesia dan mancanegara.
IMX 2024 merupakan event IMX dengan skala terbesar yang pernah dibuat, hal ini terlihat dari partisipasi tenant internasional yang mencakup berbagai negara seperti China, Amerika Serikat, dan Jepang.
Mobil-mobil modifikasi kelas dunia juga dihadirkan penyelenggara seperti AE86 Super Mame-Go Keichii Tsuchiya, Nissan Skyline R34 Silhouette LBWK Japan, Nissan Silvia S14 Hi Dudu x Vertex Japan, Honda S2000 Engineplus, Mitsubishi Triton “Exterminator” Malaysia dan masih banyak mobil modifikasi kelas dunia yang akan ikut berpartisipasi.
IMX juga mendapatkan kepercayaan dari berbagai merek dan produsen otomotif global untuk menjadi ajang peluncuran produk-produk terbaik dunia.
Beberapa di antaranya termasuk LBWK dari Jepang, Tarmac dari Hong Kong, Anshi dari Shanghai, Vertex dari Jepang, Osaka Auto Messe dari Jepang, Kuhl Racing dari Jepang, Musa Art dari Amerika, Mini GT dari Amerika serta legenda drifting DK Keiichi Tsuchiya dari Jepang.
Selain produk-produk internasional, sejumlah produk lokal unggulan juga akan turut memperkenalkan karya terbaiknya di IMX 2024 nanti.
Beberapa brand lokal yang akan memamerkan inovasi mereka antara lain Pentaprima, Coga Bodykit, Yoong Motor, Belkote, Bitelblack, Torsion, Alfa Glos, Karyatama Carbon, Saber, Garasi Drift, Soboyow, dan tentunya Turbo Bastard Wheels.
Selain produk otomotif, IMX 2024 juga menawarkan berbagai hal menarik di sisi gaya hidup yang siap memanjakan para pengunjung. Mr. Simply akan menghadirkan desain sepatu eksklusif hasil kolaborasi dengan sang Drift King yang dirilis terbatas.
Sedangkan Vertue akan membawa produk lifestyle dari merek-merek fashion kelas Dunia, juga tentunya berbagai produk interior mobil terbaik.
Adityalogy punggawa Soboyow akan berkolaborasi dengan Grebe, yang akan menghadirkan berbagi produk lokal hasil racikan lokal Kalibre x Keiichi Tsuchiya yang wajib untuk dikoleksi.
Tidak hanya itu, para kolektor diecast juga akan dimanjakan dengan kehadiran 16 booth diecast yang menampilkan koleksi-koleksi langka dan menarik. (GO/Gie)