GARDUOTO – Kemarin, Scomadi Indonesia akhirnya resmi meluncurkan Turismo Technica 200w “Frank Sanderson”. Di GIIAS 2024 ini, ternyata Scomadi memberikan kejutan dengan meluncurkan satu lagi model yang eksklusif.
Produk eksklusif lainnya dari Scomadi yang diluncurkan berbarengan dengan Turismo Technica 200w “Frank Sanderson” ialah Turismo Technica 200w “Patriot Series”.
“Dengan Turismo Technica 200w baru yang membawa nama saya, Frank Sanderson, kami memperkenalkan model unik yang mencerminkan sejarah Scomadi dengan akarnya di balap motor Inggris,” ungkap Frank Sanderson, Pendiri Scomadi, Kamis (18/7/2024).
Scomadi Turismo Technica 200w ini hadir dalam warna British Racing Green dengan garis-garis kuning yang menonjolkan kekayaan sejarah balap kendaraan roda dua dan roda empat di Inggris.
Selain cat metalik British Racing Green dengan garis-garis kuning, diterapkan satu set corak livery Sanderton dan nomor balap 341. “Sandertune” mengacu pada bagian tuning yang dibuat oleh Frank Sanderson pada masa awal pengembangan skuter Scomadi, dan “341” adalah nomor balap yang dipilih oleh Frank ketika ia membalap di Inggris.
Beralih ke Turismo Technica 200w “Patriot Series”, terinspirasi dari peringatan kemerdekaan Indonesia ke-79 di tahun ini, dan jumlahnya terbatas hanya 79 unit.
Pada varian ‘Patriot Series’, terdapat lukisan Garuda dan bendera merah putih di panel samping dan logo 79th di sayap depan. ‘Patriot Series’ memancarkan elemen desain yang terinspirasi dari Indonesia.
Baik Turismo Technica 200w ‘Frank Sanderson’ maupun ‘Patriot Series’, sama-sama memakai mesin berkapasitas 181 cc empat tak berpendingin air. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 18,37 dk dan torsi 15,5 Nm.
Untuk harganya, Scomadi Turismo Technica 200w ‘Frank Sanderson’ dibanderol Rp 116 juta, dan model ‘Patriot Series’ dijual Rp 105 juta. Itu adalah harga on the road untuk wilayah Jakarta. (GO/Gie)