GARDUOTO – PT Neta Auto Indonesia akan turut berpartisipasi dalam acara GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang akan berlangsung dari 17 Juli hingga 28 Juli 2024 di Hall 8A ICE BSD, Tangerang.
Melalui acara otomotif terbesar dan bergengsi ini, Neta membawa konsep “Tech For All” dan menampilkan beberapa lineup, yaitu V, V-II, GT, dan S.
Yang paling istimewa, jenama asal China ini akan menampilkan line-up terbarunya yang berjenis Medium SUV untuk para pengunjung selama GIIAS 2024 berlangsung.
“Di kesempatan kali ini pun kami akan memberikan banyak promo dan kegiatan menarik bagi para pengunjung booth Neta,” ujar Frietz Roboth selaku Brand PR & Digital Senior Manager PT Neta Auto Indonesia, Rabu (12/6/2024).
Lima unit mobil Neta juga akan ditampilkan untuk pengunjung, ditambah segudang aktivitas menarik seperti Test Drive beberapa unit Neta, games corner, dan coffee bar yang bisa dinikmati seluruh pengunjung booth Neta.
“Harapan kami di acara GIIAS 2024 kali ini, Neta dapat semakin dikenal dari berbagai kalangan masyarakat. Adanya kegiatan-kegiatan menarik dan produk yang inovatif di acara GIIAS 2024 nanti,” tambah Frietz.
Terkait Medium SUV yang akan dibawa Neta ke GIIAS 2024 nanti, kemungkinan mobil tersebut adalah Neta X. SUV dari Neta ini disebut punya jarak tempuh sejauh 480 km, dan berkonfigurasi dua baris bangku.
Saat ini Neta X telah dijual di Hong Kong, dan juga sudah ada yang di negara Asean yang dekat dengan Indonesia seperti Thailand dan Malaysia. (GO/Gie)