GARDUOTO – Tahun ini Sudarmono dikonsentrasikan Astra Motor Racing Team (ART) untuk turun di kelas sport 250cc saja. Berbekal prestasi tahun lalu yang menduduki peringkat ketiga klasemen akhir kejurnas IRS, Sudarmono siap berikan podium di kejurnas IRS 2018.
Bernaung di ART Jakarta, Sudarmono pada tahun ini akan lebih fokus dan siap menghadapi kejurnas kejurnas Indospeed Race Series (IRS) 2018. Pembalap asal Yogyakarta ini yakin tahun ini akan mencatatkan prestasi yang lebih baik.
Tahun lalu, Sudarmono berada diposisi ketiga di klasemen akhir kejurnas IRS 2017 kelas Sport 250cc. Pembalap ini mampu beberapa kali meraih podium, bahkan sempat menjuarai balapan pada IRS 2017 seri ke-6 race pertama. Tahun ini, Sudarmono menyatakan jauh lebih fokus dan siap, karena akan diturunkan pada kelas Sport 250 cc saja.
“Tahun ini kami siap mewarnai podium kejurnas IRS 2018. Persiapan bisa dilakukan matang, saya yakin bisa memberikan yang lebih baik dari apa yang sudah dicapai di tahun 2017.” ujar pembalap yang kerap dipanggil Momon ini.
Sementara itu, tim balap ART selaku tim satelit terbaik di tanah air juga didukung oleh beberapa pihak yang mempunyai keahlian pada bidang balap roda dua. Ada 8 pihak pendukung yang akan hadir menemani ART pada ajang balap tahun 2018 yaitu Astra Honda Motor, KYT Helmet, FIFASTRA, Asuransi Astra, Pirelli Tyre, Nissin, Showa dan SSS.
“Kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak pendukung, dan juga semangat untuk tim yang akan bertanding setahun penuh. Satu HATI kita majukan dunia balap Indonesia,” ujar Lo Sie Nyuk selaku Team Manager ART. [Go/Oji]