GARDUOTO – Neta adalah salah satu brand debutan yang melantai di GIIAS 2023 lalu. Sebagai pendatang baru, ternyata Neta mampu menarik minat konsumen, yang dibuktikan dengan jumlah surat pemesanan kendaraan (SPK) yang mencapai 162 untuk Neta V.
Di ajang pameran otomotif akbar ini, Neta juga untuk pertama kalinya memperkenalkan S, U, dan V di booth mereka yang seluas 680m2. Selain memamerkan produk-produknya, di GIIAS 2023 lalu Neta juga mengumumkan harga pre-book untuk V yaitu Rp 379 juta.
“Rasa penasaran yang dituangkan melalui respon positif masyarakat Indonesia terhadap lini produk yang kami bawa ke Indonesia tentu memberikan impresi yang baik untuk kami,” kata Jason Ding, Managing Director PT Neta Auto Indonesia, yang dikutip dari pers rilis, Kamis (24/8/2023).
Masyarakat juga memberikan impresi dan catatan yang positif setelah menjajal langsung Neta V di area Test Drive GIIAS 2023. Respon baik masyarakat Indonesia datang setelah merasakan berbagai fitur unggulan yang disematkan pada mobil ini.
Seperti Keyless Entry, Electric Parking Brake (EPB), Rear Camera, Head Unit 14,6 Inci dan Meter Cluster 12 Inci, serta lengkapnya sistem keamanan.
Sebut saja ada Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake assist, Traction Control, Electronic Stability Control (ESC), Cruise Control, Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Hill Start Assist (HSA). Serta motor listrik tunggal yang disalurkan ke roda depan.
Mobil listrik berjenis Hatchback ini mampu menghasilkan tenaga 93 dk dengan torsi 150 Nm dan kapasitas baterai 40,7 kWh yang dapat menempuh jarak 384 km menurut standar pengujian NEDC atau menurut standar pengujian CLTC yang dapat juga menempuh jarak 401 km.
“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat untuk debut pertama kali NETA di Indonesia,” tutup Jason. (GO/Gie)