GARDUOTO – Berakhir sudah rasa penasaran kita akan nama dari SUV baru Mitsubishi. Karena kemarin, saat pembukaan GIIAS 2023, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), resmi meluncurkan SUV baru mereka yang dinamai Xforce.
“Xforce hadir di pasar populer yang telah diisi banyak merek dengan berbagai teknologi, model dan fitur yang ditawarkan kepada masyarakat,” ujar Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT MMKSI, Kamis (10/8/2023).
“Untuk itu, Xforce harus menjadi Game Changer, seperti layaknya Xpander di tahun 2017 saat memasuki pasar Small MPV di Indonesia yang juga sangat populer saat itu,” lanjut Kurita san.
Dengan dilakoninya world premiere Xforce, maka detail-detail dari mobil ini seperti interior, fitur, mesin, varian, dan harga, tentunya sudah diungkap juga. Interior mobil ini menganut gaya horizontal axis instrument panel dengan mélange dan mocha interior, floating console, dan ambient lighting.
Lalu untuk fiturnya, Compact Crossover ini punya fitur konektivitas berupa Advanced Monolithic Display & Meter, terdiri dari Smartphone-link Display Audio (SDA) berukuran 12,3 inci yang menawarkan visual berkualitas tinggi.
Fitur tersebut dilengkapi lagi dengan fungsi dan konten yang menarik dengan Wireless Connectivity Android Auto dan Apple Carplay4, serta Digital Driver Display berdimensi delapan inci yang memberikan informasi yang beragam dan mudah dibaca dengan visual berkualitas tinggi.
Untuk fitur yang memanjakan penumpang, disediakan audio speaker dari Yamaha yang terintegrasi dan empat preset equalizer (Signature, Lively, Powerful, Relaxing) yang dapat disesuaikan dengan mood pengendara, serta fitur Speed Compensated Volume (SCV).
Soal fitur keselamatan juga lengkap. Mitsubishi Xforce memiliki empat airbags (driver, passenger dan side airbags), serta beberapa fitur ADAS, seperti Active Stability Control, Hill Start Assist, Blind Spot Warning, serta Rear Cross Traffic Alert, Tire Pressure Monitoring System, dan sebagainya.
Di sektor teknis, Mitsubishi Xforce mengadopsi mesin berkode 4A91 berkapasitas 1.499 cc empat silinder yang bertenaga 103 dk di 6.000 rpm, dan torsi 141 Nm pada 4.000 rpm. Mesin tersebut dipadukan dengan transmisi CVT.
Mitsubishi menghadirkan Xforce dalam dua varian, yakni Exceed yang dijual seharga Rp 379.9 juta, dan Ultimate di harga Rp 412.9 juta. Harga tersebut adalah on the road untuk wilayah DKI Jakarta. (GO/Gie)