GARDUOTO – Hari ini, BMW Indonesia dan Bluebird Group memulai kerjasama dalam menghadirkan BMW iX untuk mengantarkan para pelanggan yang menginap di hotel-hotel mewah di Jakarta. Pada kerjasama perdana ini, BMW Indonesia dan Bluebird Group berkolaborasi bersama The Westin Jakarta.
“Kami telah hadirkan program JOY IS ELECTRIC untuk menghadirkan pengalaman berkendara dengan kendaraan listrik premium BMW kepada khalayak yang lebih luas hasil kerjasama dengan Bluebird Group,” kata Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia, Selasa (8/8/2023).
Ramesh menambahkan, tema JOY IS ELECTRIC kami gunakan sebagai kampanye yang memperkuat komitmen BMW Group untuk mendukung industri otomotif dengan teknologi kendaraan listrik.
“Kami merasa bangga dapat berkolaborasi dengan BMW Indonesia untuk mendekatkan pengalaman mobilitas terbaik yang mendukung keberlanjutan lingkungan,” ujar Adrianto Djokosoetono, Direktur Utama PT Blue Bird Tbk.
Antusiasme masyarakat dalam melakukan perjalanan bebas emisi membawa Bluebird untuk memberikan nilai tambah berupa kenyamanan ekstra melalui layanan E-Goldenbird dengan kendaraan BMW iX.
“Kini masyarakat juga dapat merasakan pengalaman berkendara dengan kenyamanan ekstra dan ramah lingkungan melalui layanan E-Goldenbird yang dapat dirasakan oleh konsumen retail,” lanjut Adrianto.
Sepintas tentang BMW iX, ini adalah mobil listrik yang berjenis SUV. Di Indonesia, BMW iX hanya ditawarkan dalam satu varian saja, yakni iX xDrive40, yang memiliki tenaga lebih dari 326 dk, dan diklaim mampu menuntaskan 0-100 km/jam dalam 6,1 detik.
Teknologi pengisian daya yang baru pada BMW iX memungkinkan pengisian cepat DC (arus searah) dengan daya pengisian yang sangat tinggi. iX xDrive40 dapat mengisi ulang baterai tegangan tinggi hingga 200 kW.
Hal ini berarti mengisi daya selama 10 menit dapat menyediakan energi yang cukup untuk menambah jangkauan lebih dari 90 km. Pengisian daya baterai tegangan tinggi dapat ditingkatkan dari 0% ke 80% dalam waktu kurang dari 34 menit. (GO/Gie)