GARDUOTO – Racing Team Urban Race yang mengusung konsep lifestyle dan race adalah tim balap asal Tangerang selatan yang ikut serta dalam Kejuaraan Nasional ETCC dan BMWCCI Motorsport yang dilaksanakan pada Minggu 16 Juli 2023 di Sentul Sircuit International Bogor, Jawa Barat.
Pembalap Urban Race, Sepfian Chaniago, berhasil mengamankan podium ketiga di balapan kemarin. Di ajang ini, Sepfian menunggangi BMW E46 lansiran 2000 yang sudah mengusung mesin berkapasitas 3000 cc.
Adapun catatan waktu yang berhasil diraih Sepfian pada balapan kemarin ialah 1,57 detik. Selama perhelatan ini berlangsung, Sepfian sudah mendapatkan trhopy ke-sembilan pada ajang balapan ETCC dan BMWCCI Motorsport.
Pengalaman Sepfian menjadi pembalap mobil Eropa, membuat dirinya ingin tampil di kelas bergengsi di ISSOM (Indonesia Sentul Series of Motorsport) yaitu ETCC (European Touring Car Championship) 3000 Novice.
Karena diakuinya, balapan ETCC ini sangat bergengsi di Sirkuit Sentul. Dan tahun 2023 ini merupakan kali pertamanya tampil di lintasan ajang ETCC 3000 Novice.
Selain itu, dipilihnya balapan ETCC karena seluruh pembalap menunggangi berbagai merek mobil eropa yang membuat persaingan sangat ketat dan kompetitif. Kejuaraan Nasional ETCC dan BMWCCI Motorsport akan berlangsung hingga akhir musim 2023.
Selain balapan, Urban Race Racing Team dalam eksistensinya mengikuti dunia balap produktif dalam mengemas sebuah content tentang lifestyle, otomotif dan dunia balap, pada putaran kedua ini didukung oleh Unikarya Mebelindo, mediamaz group, louvrea dan Clean7. (GO/Gie)