GARDUOTO – Hari ini, Glamour Auto Boutique kembali dibuka. Showroom importir umum (IU) ini masih berlokasi di kawasan Arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Glamour Boutique Auto kini tampil dengan lebih megah dan modern. Selain itu, IU yang sudah berumur 17 tahun ini sekarang juga memiliki platform digital yang lebih lengkap, sehingga membuatnya jadi lebih mudah dikenali oleh siapapun.
“Melalui pembaruan yang menyeluruh, Glamour Auto Boutique semakin siap dalam menjangkau lebih banyak lagi supercar enthusiasts di Indonesia dengan menyediakan beragam jenis kendaraan yang penuh sensasi dan eksklusif,” tutur Jimmy Budhijanto, CEO Glamour Auto Boutique, di Jakarta, Kamis (26/1/2023).
Dengan susunan tiga lantai, pelanggan Glamour bisa menikmati ragam pilihan supercar terbaru dan VVIP lounge di lantai 1, 2 wheeler di lantai 2, hingga luxury 4WD di lantai 3, dan juga ruang PDI tersendiri di lantai basement untuk mengecek keadaan mobil yang akan dikirim ke pelanggan.
Di area 2 wheeler, terdapat deretan motor mewah dari berbagai merek seperti Aston Martin, BMW Motorrad, Ducati, Harley-Davidson, KTM, hingga Vespa limited edition Dior dan Justin Bieber.
Lalu di area luxury 4WD di lantai tiga, didominasi oleh merek Jeep, yang kebanyakan adalah Wrangler, dan ada juga satu unit All New Cherokee. Selain Jeep, ada juga Mercedes-Maybach GLS, Mercedes-Benz G-Class, Range Rover, dan Rolls-Royce Cullinan.
Yang paling menarik di area ini, terdapat dua unit All New Ford Bronco, yang terdiri dari tipe Wildtrak setir kanan, dan versi first production dengan konfigurasi setir kiri.
“Seluruh pembaruan apik ini kami lakukan semata-mata untuk terus meningkatkan kenyamanan serta kesan mewah yang bisa didapatkan oleh setiap pelanggan istimewa kami di saat melakukan interaksi maupun bertransaksi dengan sales team kami,” kata Mochammad Yusuf, Marketing Director Glamour Auto Boutique.
Layanan end-to-end yang disediakan Glamour Auto Boutique semata-mata diwujudkan untuk pemenuhan kebutuhan berkendara setiap konsumennya.
Mulai dari penyediaan, pengurusan perijinan, transaksi pembelian yang seluruhnya ditangani sendiri oleh tim Glamour, hingga layanan purnajual prima seperti free towing, special rate untuk suku cadang dan biaya servis, serta ketersediaan layanan kunjungan ke rumah selama 24 jam. (GO/Gie)