GARDUOTO – PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) pada pembukaan pameran GIICOMVEC 2018 melakukan penandatangan kontrak pembelian dengan PT Catur Putra Manunggal (CPM) sebanyak 600 unit Truk Legendaris Hino.
Penandatanganan MOU ini semakin mengukuhkan Hino sebagai pemimpin pasar truk medium dalam 18 tahun terakhir ini dengan penguasan 60%market share. Kendaraan yang menjadi obyek penandatangan ini adalah truk medium New Generation Ranger yang di klaim Hino sebagai Legenda Dump Truck Indonesia.
Hiroo Kayanoki, Presiden Direktur HMSI mengungkapkan “Melalui kontrak ini Hino ingin membantu untuk tumbuh bersama – sama dengan PT Catur Putra Manunggal melalui truk – truk yang siap membantu pekerjaan mereka menjadi lebih mudah”.
Sementara itu, PT Catur Putra Manunggal selaku pembeli Truk Legendaris ini , ternyata sudah memiliki lebih dari 1.000 truk Hino untuk armada bisnisnya yang banyak digunakan untuk pembangunan properti, jalan tol, dan proyek konstruksi lainnya. Pembelian 600 unit ini dinyatakan sebagai bentuk kepuasan atas 1.000 truk Hino sebelumnya.
“Saya cukup puas dengan produk Hino selama ini, terutama sebagai kontraktor kami membutuhkan truk – truk yang handal dan kuat dalam bekerja. Dan ini sudah terbukti selama ini. Selain itu kami juga merasakan kemudahan dalam layanan purna jual, dimana tim after sales Hino siap datang untuk membantu armada kami”. Ungkap Kusnadi, Presiden Direktur PT Catur Putra Manunggal. [Go/Oji]