GARDUOTO – Salah satu brand peserta Jakarta Auto Week (JAW) 2022 yang menampilkan produk terbarunya adalah Kia. Di sini, Kia menampilkan generasi keempat dari Carens.
Namun, Kia membawa All New Carens ke JAW 2022 hanya untuk diperkenalkan saja, belum diluncurkan secara resmi. Pendek kata, MPV Kia ini masih belum dijual secara resmi.
Seperti tak ingin mengecewakan calon konsumennya, di JAW 2022 ini Kia justru telah membuka pemesanan All New Carens, sehingga siapapun yang berminat, sudah bisa memberikan tanda jadi atau booking fee.
“Untuk yang berminat dengan Carens, cukup bayar tanda jadi Rp 2 juta saja,” kata salah seorang tenaga penjual Kia, yang kami temui di JAW 2022, Selasa (15/3/2022).
Meski konsumen sudah bisa melakukan pemesanan dan memberikan booking fee, namun sayangnya belum bisa dipastikan kapan mereka akan menerima unit All New Kia Carens.
Pasalnya, belum ada informasi lebih jauh mengenai kapan Kia akan merilis secara resmi All New Carens di Tanah Air. Selain itu, unit Carens yang dipajang di booth Kia memiliki spesifikasi yang berbeda dengan yang akan dijual di Indonesia.
Dengan kondisi seperti itu, maka tak mengagetkan rasanya kalau tidak sedikit orang yang akhirnya memutuskan untuk menunda pemesanan All New Kia Carens.
“Banyak juga yang menunda pemesanannya (All New Kia Carens), tapi sudah ada juga yang memberikan tanda jadi, walau mereka belum tau kapan akan dapat unitnya,” tambah si tenaga penjual.
Di balik masih banyaknya teka-teki mengenai All New Carens untuk pasar Indonesia, satu hal yang sudah bisa dipastikan adalah, mobil ini nantinya akan didatangkan langsung secara utuh, alias CBU dari India, seperti halnya Sonet dan Seltos. (GO/Gie)