GARDUOTO – Jelang memasuki 2022, PT DAS Motor Indonesia sudah mempunyai strategi yang matang terkait produk apa yang akan mereka bawa tahun depan. Salah satunya adalah All New Jeep Grand Cherokee.
Kehadiran All New Grand Cherokee tentunya menjadi kabar baik untuk para pecinta Jeep di Indonesia. Apalagi, Jeep Grand Cherokee punya fans fanatik yang tidak sedikit di Indonesia.
“Tahun 2022 kita akan bawa All New Grand Cherokee ke Indonesia. Ini merupakan bagian dari roadmap kami hingga 2023 mendatang,” pungkas Alvin Kennedy, President Director PT DAS Motor Indonesia, kepada wartawan di Jakarta beberapa waktu lalu.
Alvin Kennedy juga turut menyampaikan bahwa nantinya, Grand Cherokee generasi kelima yang masuk ke Indonesia bakal ditawarkan dalam dua varian, yakni five seater dan seven seater.
Sayangnya, pihak PT DAS Motor Indonesia masih enggan untuk mengatakan di bulan apa Grand Cherokee terbaru ini akan diluncurkan, mesin yang mana yang bakal diusung untuk konsumen di Tanah Air, dan berapa kisaran harganya.
Tapi, mereka sudah memastikan bahwa generasi terbaru Grand Cherokee yang dibawa ke Indonesia, akan diimpor secara utuh, alias berstatus CBU dari negara asalnya, Amerika Serikat.
Melihat profil yang dimilikinya, sepertinya nanti Grand Cherokee bakal masuk ke segmen Big Luxury SUV, dan bakal langsung bersaing dengan dua pemain kuat dari Jerman, yakni BMW X5 dan Mercedes-Benz GLE 450.
Perlu diketahui, kedua calon pesaing Jeep Grand Cherokee tersebut sama-sama sudah dirakit di dalam negeri, sehingga mereka mempunyai harga jual yang tak sampai Rp 1.8 miliar on the road.
Mengingat nantinya Grand Cherokee akan diimpor langsung dari Negeri Paman Sam, maka bukan tak mungkin kalau harga on the road mobil ini bisa mencapai Rp 2 miliar atau lebih. Terlebih lagi jika mesin yang dipakainya adalah yang berkapasitas 3.6 L Pentastar V6. (GO/Gie)