GARDUOTO – Saat ini, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI), memiliki enam model SUV, mulai dari GLA, GLB, GLC, GLE, GLS, hingga G-Class. Untuk model yang disebut terakhir, hanya tersedia dalam pilihan model AMG, yang merupakan divisi mobil performa tinggi dari Mercedes-Benz.
Dari keenam model tersebut, yang berhasil menjadi yang terlaris adalah GLE. Big Luxury SUV ini sukses menjadi SUV terlaris Mercedes-Benz pada semester satu 2021 ini, dan hal inipun juga dikonfirmasi oleh pihak MBDI.
“Betul, Year to Date (YTD) Juli, GLE adalah SUV dengan penjualan tertinggi,” kata Kariyanto Hardjosoemarto, Sales Operation and Product Management, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, yang dihubungi beberapa waktu lalu.
Pria yang akrab disapa Kerry ini menambahkan, salah satu penyebab kenapa GLE bisa menjadi SUV terlaris Mercedes-Benz di semester satu 2021 adalah karena pada kuartal pertama tahun ini, GLC sempat mengalami kekosongan supply.
Lantas, tipe terlaris dari GLE adalah GLE 450 4MATIC AMG Line. Tipe ini menyumbangkan 85% untuk penjualan GLE Series selama semester pertama tahun ini, dan sisa 15% disumbangkan oleh GLE 450 4MATIC Coupe AMG Line.
Angka 15% yang disumbangkan oleh GLE Coupe untuk keseluruhan penjualan GLE Series di semester pertama tahun ini sudah termasuk dengan penjualan Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupe. Namun memang, penjualan GLE 450 4MATIC Coupe AMG Line, masih lebih tinggi dari pada Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupe.
Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC AMG Line, saat ini dijual dengan harga Rp 1.680 miliar (off the road). GLE 450 4MATIC AMG Line adalah satu-satunya model GLE Series yang sudah dirakit di pabrik Mercedes-Benz di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat.
Sedangkan Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupe AMG Line dan Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupe masih berstatus CBU dari Amerika Serikat. Untuk harganya, Mercedes-Benz GLE 450 Coupe dibanderol Rp 1.999 miliar (off the road), dan Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupe dijual seharga Rp 2.419 miliar (off the road). (GO/Gie)