GARDUOTO – Sengatan pandemi Covid-19 tidak hanya terasa di sektor otomotif. Sektor maritim, seperti transportasi laut, juga mengalami penurunan aktivitas karena mobilitas masyarakat dibatasi.
Kondisi ini berdampak langsung salah satunya terhadap pekerja transportasi air dan laut.
Untuk itu, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang memiliki unit bisnis Suzuki Marine yang menangani penjualan produk Outboard Motor (OBM) turut berupaya memberikan stimulus sekaligus membantu mereka melalui program promosi berhadiah sepeda motor Bandit 150 untuk setiap pembelian sepasang mesin tempel Big Engine V6 Series.
Program ini berlangsung dari 1 Juli hingga 30 September 2020 di seluruh diler Suzuki Marine di Indonesia.
Menurut Aceng Ulumudin, Section Head Marine Dept. PT SIS, pekerja transportasi laut biasanya menggunakan sepeda motor untuk berangkat dan pulang kerja dari pelabuhan.
“Karena sudah berbulan-bulan mereka tidak bekerja, sepeda motornya pun banyak yang rusak dan harus diservis karena lama tidak dipakai. Untuk itu, di masa transisi ini kami menawarkan program promosi berhadiah sepeda motor Bandit 150 untuk pembelian Big Engine V6 Series,” katanya.
Lanjutnya, ini adalah saat yang tepat bagi pengusaha transportasi laut untuk berangsur aktif kembali sekaligus membantu para pekerja mereka dengan memberikan hadiah sepeda motor agar bersemangat kembali.
Selama periode promosi berlangsung, konsumen yang membeli sepasang (2 unit) Big Engine V6 Series (DF200TX, DF200ZX, DF250TX, DF250ZX, DF250TXX, DF250ZXX, DF250APX, DF300APX, DF300APXX, DF325ATX, dan DF325ATXX) berkesempatan mendapatkan hadiah langsung berupa 1 unit sepeda motor Suzuki Bandit 150.
Program ini berlaku bagi konsumen perorangan, baik yang membeli secara tunai maupun kredit. Khusus untuk pembelian melalui Suzuki Finance, konsumen juga mendapatkan keuntungan lainnya berupa potongan 1x angsuran.
Big Engine V6 Series merupakan salah satu produk unggulan Suzuki Marine. Mesin dengan teknologi 4-tak ini merupakan yang terbaik di kelasnya.
Keunggulannya tidak hanya bertenaga dan irit bahan bakar saja, namun juga ramah lingkungan sesuai komitmen Suzuki untuk menjaga kelestarian lingkungan perairan.[Go/RES]