GARDUOTO – Tidak hanya bicara pada bidang otomotif, Yayasan Wahana Artha Group juga konsen dibidang sosial. Untuk tingkatkan kualitas layanan sosial dibidang kesehatan dengan memperbarui layanan kesehatan masyarakat tidak mampu, Rumah Sehat Wahana (RSW) yang berlokasi di Jatake, Tangerang, Senin (9/03).
Usung moto “Sehat Bagi Semua”, Wahana coba ulurkan tangan untuk masyaakat yang membutuhkan.
Rumah Sehat Wahana yang berlokasi tepat disamping gudang distribusi Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) yang berlokasi di Tangerang merupakan layanan kesehatan yang khusus mengincar warga tidak mampu di sekitar Jatake Tagerang.
Demi peningkatan layanan yang lebih optimal, Yayasan Wahana Artha memperbarui bangunan dan peralatan yang lebih baik.
“Dengan kondisi bangunan baru ini, Wahana berharap dapat berikan layanan dan akses kesehatan yang lebih baik untuk warga tidak mampu dan membutuhkan. Kami berharap, warag sekitar Jatake Tangerang dapat menggunakan rumah sehat wahana untuk melakukan pemeriksaan dan pengobataan warga tidak mampu,” jelas Chief Executive Officer Wahana Artha Group, Robbyanto Budiman dalam sabutan peresmian.
Didampingi jajaran direksi marketing dan keuangan Wahana, peresmian gedung baru ini diharapkan dapat berikan manfaat untuk masyarakat yang membutuhkan.
Rumah Sehat Wahana dibangun sejak 2011 tersebut berikan beragam pelayanan kesehatan seperti pemeriksaan kesehatan hingga pemberian obat dengan dukungan dokter jaga, bidan, laboratorium kesehatan, hingga perawat.
Rumah Sehat Wahana juga bekerjasama dengan 10 Posyandu di berbagai wilayah di Jatake Tangerang. Dukungan ini dilakukan agar layanan yang diberikan tepat menyasar pada warga yang membutuhkan.
Tidak hanya melayani kebutuhan masyarakat di Rumah Sehat Wahana, Yayasan Wahana Artha juga terjun langsung melakukan Aksi Layanan Sehat (ALS) keberbagai wilayah untuk berikan layanan kesehatan.
Yayasan Wahana Artha merupakan lembaga sosial yang berada dalam lingkup Wahana Artha Group (WAG) dengan misi utama empat lingkup meliputi Kesehatan, Pendidikan, Lingkungan dan Pemberdayaan.
Sejak didirikan pertama kali pada 2011 silam, telah ribuan manfaat yang diberikan bagi masyarakat yang tidak mampu.[Go/Res]