GARDUOTO – Ban Goodyear kembali mendapat kepercayaan diajang Kejuaraan Federation International Automotive World Endurance Championship (FIA WEC) musim balap 2020-2021.
Kepercayaan ini membuat Goodyear bakal menghadirkan generasi terkini ban Eagle SuperSport yang akan didistribusikan dalam kejuaraan tersebut untuk kategori LMP2 dan European Le Mans Series (ELMS).
Hasil nota kesepakatan antara Automobile Club de l’Ouest (ACO), FIA World Endurance Championship dan Goodyear memutuskan menggunakan satu pemasok ban untuk kelas Le Mans Prototype yang sangat kompetitif.
Adanya kesepakatan ini sekaligus membangun kembali hubungan antara 24 Hours of Le Mans, pemimpin kejuaraan Dunia dan Eropa, dan salah satu perusahaan ban paling sukes dalam sejarah ajang balap.
Menurut Mike Rytokoski, Vice President dan Chief Marketing Office Goodyear bahwa Goodyear punya sejarah panjang dalam sejarah balap mobil.
“Kemitraan ini memberikan kami kesempatan untuk menunjukkan keunggulan teknologi, daya tahan dan performa ban kami di kejuaraan balap adu tahan paling bergengsi di dunia. Kami bangga karena telah dipilih untuk tantangan ini,” tegasnya.
Pada kesempatannya kali ini, Goodyear akan memasok ban bagi seluruh tim WEC pada kelas LMP2, yang dimulai dengan 8 seri pada musim 2020/2021. Rencananya ajang ini akan dilaksanakan di Sirkuit Silverstone, September mendatang.
Balapan itu sendiri akan digelar di empat Benua dengan puncak balapan yang akan jatuh pada 24 hours of Le Mans, bulan Juni 2021.[Go/Res]