GARDUOTO – Untuk memberikan layanan terbaik bagi konsumen, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memperluas jaringannya di ibu kota Sumatera Selatan, Palembang, Kamis (5/9). Dealer ini memiliki fasilitas 3S ke–4 milik dari Mitsubishi Lautan Berlian Palembang.
Fasilitas yang merupakan kerjasama MMKSI dengan PT Lautan Berlian Utama Motor ini diresmikan Naoya Nakamura, President Director of PT MMKSI dan Bustomi Bursa selaku President Commissioner PT Lautan Berlian Utama Motor.
Fasilitas ini menjadi fasilitas ke-29 dari hasil kerjasama kedua perusahaan ini dan menjadi fasilitas kendaraan penumpang Mitsubishi yang ke-142 di Indonesia.
“Penambahan fasilitas dealer 3S di Palembang ini menjadi langkah MMKSI dalam memperkuat pangsa pasarnya di area tersebut. Lokasi dealer yang berada di area strategis yaitu di antara bandar udara dan jalur menuju pelabuhan, menjadikan area ini menjadi area potensial, di mana area ini menjadi lokasi pengembangan kota Palembang kedepannya,’ tegas Naoya Nakamura, President Director of PT MMKSI.
Di fasilitas ini, Mitsubishi menawarkan line-up kendaraan penumpang seperti Xpander, Pajero Sport, Eclipse Cross, New Triton, Outlander Sport, dan L300.
Dealer dengan layanan 3S (sales, service, spare parts) ini berdiri di bidang seluas 4.800 m2 dengan total luas bangunan 1.441 m2 yang dilengkapi area showroom seluas 368 m2 dan luas area workshop 775 m2.
Memiliki kapasitas perbaikan kendaraan hingga 49 kendaraan per hari yang ditunjang dengan 10 stall untuk fasilitas servis umum kendaraan penumpang, 3 stall servis umum kendaraan niaga ringan, 1 stall inspection line dan 2 stall Mitsubishi Quick Pit (MQP).
Selain layanan service booking, juga tersedia layanan HSK (Home Service Kit) bagi konsumen dalam kondisi mendesak yang membutuhkan service di lokasi tertentu. Dealer ini juga siap memenuhi kebutuhan konsumen akan ketersediaan suku cadang lini kendaraan penumpang Mitsubishi.[Go/Res]