GARDUOTO – Setelah menyapa konsumen di BSD Tangerang dan Balikpapan Kalimantan Timur New Mitsubishi Triton menyambangi kota Pekanbaru, Riau, hari ini (21/8).
Mobil double cabin yang meluncur ke publik Pekanbaru ini berlangsung di lapangan Sampoerna, Pekanbaru. Turut hadir beberapa konsumen setia Mitsubishi.
“Kota Pekanbaru kami pilih sebagai tempat launching, karena kota Pekanbaru merupakan salah satu pasar terbesar dari model Triton di Indonesia. Di kota ini, Triton menjadi pick up small 4×4 yang cukup laris,” tegas Michimasa Kono, Direktur Penjualan dan Pemasaran PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI).
Memang Triton mampu meraup pangsa pasar 66 persen yang didominasi segmen fleet. Selain merilis New Triton, Mitsubishi juga menggelar acara bertajuk Engineered Beyond Tough Experience.
Dengan diadakannya acara ini jadi ajang pembuktian kekuatan Triton terbaru yang dapat dicicipi konsumen. Pihak MMKSI menyediakan 12 unit New Triton yang terbagi menjadi unit test ride, unit obstacle course, dan 4×4 challenge.
Obstacle yang disediakan pun beragam, mulai dari tikungan, tanjakan hingga kubangan berlumpur.
Konsumen juga berkesempatan untuk mencicipi test ride bersama Hiroshi Masuoka, pereli legendaris yang pernah menjuarai ajang Paris Dakar. Selain Masuoka, MMKSI juga mendatangkan Kazuo Koide, pebalap internasional dan Rifat Sungkar, pebalap nasional.[Go/Res]