GARDUOTO – Ajang kompetisi balap dunia motor off-road paling bergengsi yaitu Motor Cross Grand Prix (MXGP) segera akan segera digelar di Indonesia tepatnya di Kota Palembang pada tahun ini.
MXGP ini sendiri akan berlangsung di dua kota di Indonesia. Kota yang terpilih adalah Palembang, Sumatera Selatan (6-7 Juli) dan Semarang, Jawa Tengah (13-14 Juli).
Yamaha Indonesia sebagai salah satu produsen sepeda motor terbesar di tanah air kembali menunjukan eksistensinya di pentas kompetisi balap internasional melalui dukungan sponsorship ditahun ke-2 untuk kejuaraan MXGP 2019.
Dukungan tersebut secara resmi disampaikan dalam press conference yang berlangsung di Sentral Yamaha Palembang, Kota Palembang, Sumatera Selatan pada Jumat (5/7).
Dengan adanya dukungan sponsorship tersebut. Maka dapat dipastikan bahwa slogan ‘Semakin Di Depan’ akan kembali melekat pada spesial livery motor Yamaha YZ450 FM. Serta jersey pembalap Monster Energy Yamaha Factory Team selama satu musim penuh.
Kehadiran slogan ‘Semakin Di Depan’ diharapkan mampu merefleksikan semangat, keberanian, dan rasa penuh percaya diri dalam meraih kemenangan untuk menjadi yang terdepan, seperti yang diperlihatkan oleh para pembalap Monster Energy Yamaha Factory Team yaitu Jeremy Seewer dan Romain Febvre.
Sebagai tambahan informasi. Slogan Semakin Di Depan yang merupakan corporate tagline dari Yamaha Indonesia turut hadir dalam kompetisi kejuaraan balap motor dunia lainya seperti MotoGP, WorldSBK, dan WorldSSP300.
“Bersama-sama kita menyambut gembira ajang MXGP yang kembali hadir di Indonesia. Kami berpartisipasi dengan menempatkkan slogan “Semakin di Depan” yang menempel pada motor dan jersey tim Yamaha MXGP factory,” Jelas Hiroshi Setogawa selaku Marketing Director PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
Dirinya menegaskan ini merupakan tahun kedua kami mensponsorinya. Spirit “Semakin di Depan” turut menginspirasi perjuangan pembalap di seri Indonesia MXGP. Kami harapkan dengan semangat itu dapat mewujudkan hasil mengesankan dan memuaskan para penggemar Indonesia.
Jeremy Seewer sendiri merupakan pembalap berkebangsaan swiss berusia 25 tahun. Sementara itu, untuk rekan setimnya, Romain Febvre, merupakan seorang motocross rider asal Perancis berusia 28 tahun.
Pada momen yang sama Yamaha Indonesia turut mengadakan aktivitas Meet and Greet (temu sapa). Antara pembalap Monster Energy Yamaha Factory yakni Jeremy Seewer dan Romain Febvre. Dengan para fans yang merupakan komunitas pengguna motor off road yang ada di wilayah kota Palembang dan sekitarnya serta awak media nasional, blogger dan vlogger
Dalam kesempatan tersebut, para peserta Meet and Greet dapat melakukan sesi wawancara khusus (special interview). Dan meminta foto bersama serta tanda tangan dari kedua pembalap MXGP itu.[Go/Res]