GARDUOTO – Tahun 2019 ini memang tahun krusial karena adanya agenda pemilu. Sehingga ini menjadi tantangan untuk beberapa sektor bisnis, termasuk otomotif.
Untuk Isuzu sendiri untuk penjualan kendaraan komersial dan passenger tumbuh sebesar 7.5%. Dengan total 7.627 unit (Data Gaikindo Retail Sales YTD April 2019).
Penjualan Isuzu TRAGA pick up medium baru kami adalah produk yang mengalami peningkatan drastis. Dengan menyumbang 1.583 unit, lalu untuk Isuzu ELF menyumbang 4.297 unit atau growth 0,7% dari YTD April 2018 dan untuk segment Medium Truck, Isuzu GIGA menyumbang 1.051 unit
“Isuzu yakin penjualan otomotif di Indonesia akan terus menerus membaik, walaupun agak sedikit melambat dikarenakan adanya pemilu, namun disisi lain kebutuhan masyarakat untuk membeli kendaraan akan bertumbuh, dan kemungkinan akan terjadi di semester II 2019, setelah hasil pemilu keluar.” Ujar Ernando Demily selaku President Director PT Isuzu Astra Motor Indonesia.[Go/Res]