GARDUOTO – Vespa Sprint Notte secara resmi dikenalkan ke publik oleh PT Piaggio Indonesia, sebagai bentuk komitmen untuk terus memperkuat Premiumization Roadmap Strategy.
Nama yang dipilih untuk produk edisi terbatas yang eksklusif dan elegan ini diambil dari kata Notte, yang
berarti malam dalam Bahasa Italia.
Nama Notte diambil sesuai dengan tampilan dari lini Vespa Sprint
terbaru yang khas dengan gaya serba hitam, dengan berbagai sentuhan detail yang menawan.
Seluruh bodi terbuat dari baja dibalut dengan warma matt black, dengan sejumlah detail berwarna głossy
black, Vespa Sprint Notte merupakan bentuk nyata desain elegan khas Italia yang melambangkan
kekuatan, otoritas, kecanggihan, dan keanggunan.
Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega mengungkapkan bangga telah memperkenalkan Vespa Sprint Notte, yang menjadi simbol gaya hidup khas Italia yang di desain dengan keanggunan, kecanggihan teknologi dan kekuatan yang terwakili melalui tampilan serba hitam yang menawan.
“Vespa Sprint Notte, kami persembahkan bagi mereka yang
mencintai sentuhan detail produk berkualitas, yang menjadi sebuah kepuasan bagi meraka yang
memikinya dan memamerkannya. Secara sederhana, Vespa Sprint Notte diperuntukkan begi mereka
yang menikmati dan merayakan malam,” tambahnya.
Motor ini ditawarkan dengan harga Rp 48,5 juta (on-the-road Jakarta) dengan garansi selama 3 tahun untuk pemeriksaan berkala dan suku cadang.
Vespa Sprint Notte juga akan mejeng di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS), yang akan diselenggarakan mulai besok (5/4) di JI Expo Kemayoran, Jakarta.[Go/Hml]