GARDUOTO – 6 rider yang melakukan touring dari Aceh sampai Gresik. Akhirnya menyentuh garis finish di Pabrik Aspal Lubricant Pertamina Gresik, Sabtu (6/3).
Perjalanan ini sebagai bukti ketangguhan Enduro Matik Pertamina telah dibuktikan oleh Riders Enduro tangguh Indonesia yang telah menempuh jarak ribuan kilometer dalam program Go Out & Adventure 2019.
Turut hadir dalam penyambutan 6 Riders diantaranya, Direktur Utama PT. Pertamina Lubricants, Ageng Giriyono, VP Sales Marketing Domestic Retail Automotive, Arie Anggoro. Manager Production Unit Gresik, Edwin Wijaya, Sales Represen tative Retail Fuel Marketing Gresik, Toni Pradana. Dan Sales Representative Domestic Gas Gresik Nanda Septiantoro.
Para Riders Enduro Go Out & Adventure yang tentunya #JelasTangguh tersebut adalah Stephen Langitan, Rijal Fahmi Muhamadi, Adnan Mubharaq, Aziz Majiid Jauhari, Dany Ady Prasetyo dan Yudi Kusuma.
Perjalanan touring dari Sabang-Gresik ini akan menghabiskan jarak tempuh sejauh 5.000 kilometer. Dan direncanakan akan menghabiskan lamanya waktu perjalanan selama 29 hari.
Perjalanan dimulai dari Tugu 0 kilometer Sabang pada hari Sabtu (9/3) dan sekarang tiba di Gresik, Kota terakhir yang dikunjungi pada tanggal 6 April 2019. Perjalanan ini dibagi menjadi 6 Etape , dan ini merupakan Etape yang ke rute 6 Yogjakarta Gresik.
Ini bukan touring yang pertama kali melibatkan Pertamina Enduro sebagai brand unggulan PT Pertamina Lubricants untuk segmen kendaraan roda dua. Pelumas sepeda motor Pertamina Enduro ini telah digunakan dalam petualangan Jakarta London.[Go/Res]